PUG dan PPRG Upaya Wujudkan Kesetaraan Gender 

Indragiri Hilir | Senin, 04 November 2019 - 12:10 WIB

PUG dan PPRG Upaya Wujudkan Kesetaraan Gender 
BERSAMA MASYARAKAT: Wabup Inhil H Syamsuddin Uti bersama masyarakat dalam salah satu kesempatan di Kecamatan Reteh, baru-baru ini. (humas pemkab inhil for riau pos)

BAGIKAN



BACA JUGA


INHIL (RIAUPOS.CO) -- Belum lama ini dilakukan rapat Advokasi Percepatan Pelaksanaan Pengarustamaan Gender (PUG) dan pelatihan Perencanaan dan Penganggaran Responsif Gender (PPRG). 

Dua agenda ini dihadiri oleh Wakil Bupati (Wabup) Indragiri Hilir (Inhil) H Saymsuddin Uti. Diketahui hal itu merupakan strategi yang dilaksanakan secara rasional dan sistematis untuk mencapai dan mewujudkan kesetaraan gender. 


Mengingat kesetaraan dan keadilan gender dari sejumlah aspek kehidupan manusia sangat dibutuhkan. Strategi ini diimplementasikan melalui kebijakan dan program yang memperhatikan pengalaman.

Termasuk pula menjadi aspirasi, kebutuhan, serta permasalahan perempuan dan laki-laki ke dalam perencanaan, pelaksanaan, pemantauan. Dan evaluasi dari seluruh kebijakan maupun program dari berbagai kehidupan. 
"PUG dilaksanakan berdasarkan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 9 Tahun 2000 tentang Pengarusutamaan Gender dalam Pembangunan, " kata Wabup Inhil H Syamsuddin Uti. 

Acara yang ditaja Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Inhil ini bertujuan agar peserta mampu memahami penganggaran responsif PUG di semua OPD yang ada. 

Pada kesempatan itu, dilakukan juga penandatanganan fakta integritas tentang Percepatan Pelaksanaan PUG oleh sejumlah Kepala OPD terkait. Poin yang disepakati itu, diantaranya ebijakan dan program serta elembagaan PUG. 

Menurut Wabup Inhil yang akrab di sapa SU itu, kesetaraan gender merupakan suatu keharusan untuk menunjang dan menyukseskan pembangunan di daerah. Maka itu ke depan diinginkankesetaraan dengan melihat dari latar belakang yang tepat.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook